Tahukah Anda, perbedaan GSM dan CDMA? Para pengguna handphone atau telepon genggam tentu saja sudah tidak asing lagi dengan kedua jaringan ini. Secara umum GSM dan CDMA merupakan jaringan nirkabel yang mempunyai fungsi untuk mendukung fungsi handphone, yaitu SMS dan telepon. Selain itu jaringan ini juga sudah mendukung untuk jaringan internet yang luas. GSM dan CDMA sendiri muncul hampir bersamaan dengan jaringan awal 2G. Namun sekarang ini baik jaringan GSM maupun CDMA sudah mempunyai konektivitas yang tinggi dengan jaringan LTE atau 4G.
Baca juga: Pengertian Serta Perbedaan Hak dan Kewajiban Beserta Contohnya |
Lalu, Apakah Perbedaan GSM dan CDMA ini?
Ada 6 perbedaan GSM dan CDMA yaitu pada luas cakupan, kemampuan roaming, jumlah pengguna, keamanan komunikasi, biaya, dan harga perangkat. Berikut ini penjelasan untuk setiap perbedaan GSM dan CDMA.
1. Luas cakupan jaringan
Pengertian GSM dan CDMA dalam luas cakupan jaringan adalah BTS yang dimiliki oleh keduanya. Bisa dilihat dengan jelas cakupan luas jaringan GSM jauh lebih banyak dibandingkan yang dimiliki oleh CDMA. Perbedaan GSM dan CDMA dalam hal cakupan jaringan ini mengakibatkan ada beberapa wilayah yang tidak bisa tergapai oleh jaringan CDMA sehingga tidak bisa menggunakan fasilitas jaringan CDMA. Pembangunan BTS GSM juga semakin pesat dan semakin banyak, berbeda dengan pembangunan BTS CDMA yang sekarang ini semakin menurun.
2. Kemampuan roaming
Perbedaan GSM dan CDMA juga bisa dilihat dari kemampuan roaming keduanya. Kemampuan roaming ini adalah kemampuan suatu jaringan telekomunikasi untuk bisa bekerja dalam wilayah tertentu. Roaming jaringan GSM sudah terdapat dimana saja, hampir seluruh wilayah yang ada di Indonesia sudah terhubung dengan roaming atau jaringan GSM. Sedangkan pada jaringan CDMA roaming tidak bisa dilakukan secara gratis, tapi ada juga beberapa yang berbayar atau dikenakan biaya tambahan roaming. Biasanya ada beberapa penyedia jaringan CDMA yang memberikan paket combo agar penggunanya tidak terkena biaya tambahan roaming.
3. Jumlah pengguna
Perbedaan GSM dan CDMA yang sangat menonjol adalah jumlah pengguna kedua jaringan. Kebanyakan operator di Indonesia adalah operator jaringan GSM sehingga GSM lebih banyak penggunanya dari pada CDMA. Bahkan ada banyak operator GSM dari Eropa yang mengembangkan jaringannya sampai ke Indonesia. Berbeda dengan jaringan CDMA yang jumlah penggunanya lebih sedikit dibandingkan GSM. Hal ini mengakibatkan banyak operator CDMA yang ada di Indonesia kalah bersaing dan tidak bisa bertahan.
4. Keamanan komunikasi
Perbedaan GSM dan CDMA blackberry dan merek handphone lainnya juga bisa dilihat dari sistem keamanan komunikasi yang diberikan. Dilihat dari keamanan komunikasi jaringan CDMA lebih aman dibandingkan dengan jaringan GSM. Jaringan CDMA menggunakan kode yang unik dalam setiap jaringannya sehingga jaringan CDMA ini akan sulit dimasuki oleh penyusup yang bisa menyebabkan data menjadi kurang aman. Berbeda dengan GSM yang hanya menggunakan timeslot saja. Perbedaan GSM dan CDMA dalam keamanan ini sangat jarang diketahui.
5. Biaya untuk investasi
Perbedaan GSM dan CDMA juga bisa dilihat dari biaya untuk investasi dengan menggunakan kedua jaringan tersebut. Jaringan CDMA mempunyai biaya investasi yang lebih murah dibandingkan jaringan GSM. Hal ini dikarenakan pada jaringan CDMA sangat mudah untuk dipasang dan tidak terdapat banyak alat yang digunakan. Perbedaan GSM dan CDMA ini sangat menguntungkan menggunakan CDMA jika ingin hemat dalam berinvestasi.
6. Harga perangkat
Perbedaan GSM dan CDMA yang terakhir bisa dilihat dari harga perangkatnya. Perangkat yang menggunakan jaringan CDMA lebih murah dibandingkan dengan perangkat yang menggunakan jaringan GSM. Hal ini dikarenakan pemasangan jaringan CDMA lebih simpel dan mudah dibandingkan dengan pemasangan perangkat yang ada pada GSM. Kualitas dan harga memang seimbang sehingga jangan salah dalam memilih jaringan.
Setelah mengetahui apa saja perbedaan GSM dan CDMA ini tentunya Anda semakin mengetahui jaringan mana yang akan Anda pilih bukan? Perbedaan antara jaringan GSM dan CDMA ini juga berlaku pada perbedaan modem GSM dan CDMA. Modem juga termasuk salah satu perangkat yang digunakan untuk tersambung dengan internet. Jaringan yang digunakan pada modem juga tidak jauh berbeda dengan jaringan yang digunakan pada telepon genggam ataupun handphone.